Rabu, 23 Februari 2011

HARTZ CHICKEN BUFFET

Hartz Chicken Buffet ini restoran yang sudah lama didirikan. Namun di setiap usaha yang baru didirikan maupun yang sudah lama didirikan pastinya akan ada kelebihan, kekurangan, peluang, dan ancaman dari usaha tersebut. Begitu juga dengan restoran yang satu ini. Pastinya akan banyak kekurangannya juga meskipun restoran ini sudah lama didirikan.
Berikut hasil survey saya tentang restoran HARTZ CHICKEN BUFFET.
*Kekurangan yang terdapat pada restoran ini adalah Pelayanannya yang kurang bagus, dan makanan-makanannya sudah pada dingin jarang ada makanan yang hangat.
"Tiga hari lalu saya pergi ke Hartz Chicken Buffet di Mal Taman Anggrek, waktu dateng sekitar jam 8 malem, orangnya bilang ayam panggangnya dan coca-colanya udah habis. Begitu masuk, overall kelihatannya bagus, tapi begitu mau bayar, mereka bilang "tunggu yah mbak, karena kita ngegesek kartunya di bawah."
jadi saya mesti ninggalin kartu saya di depan. Engga aman banget deh perasaannya.
Terus pas mau makan, ternyata all you can drink SUDAH TIDAK BERLAKU LAGI !! Alias yang dikasih di menu 70.000/person itu hanya es teh manis dan air putih, untuk coca-cola, ice lemon tea dan softdrink yang lain HARUS NAMBAH 15.000. Ok lah memang free refill, tapi kan engga enak musti tunggu, dan pelayanannya LAMA BANGEET !!
Tentang makanan, ALMOST SEMUA DINGIN !! Mashed Potatoesnya dingin, Sayur-sayurannya dingin, dan yang lain dingin semua. Yang agak panas cuman bagian ayam-ayamnya mereka, dan wok station, yang juga agak lama masaknya. Dan begitu kita minta supaya makanannya diangetin, muka para pelayannya pada jadi panjang."

*Kelebihan yang terdapat pada restoran ini adalah tempatnya yang bagus, makanan yang lumayan enak, dan banyak promosi serta diskon yang besar hingga konsumen tertarik untuk makan disini.
CONTOH: "Pelanggan Esia yang mendapatkan sms khusus, dapat bersantap di Harts Chicken Buffet dengan diskon 50%.

*Peluang dari restoran ini adalah Mempunyai kesempatan untuk menarik hati para pelanggan sangat besar, karena sudah mempunyai brand image dimata masyarakat. Sehingga masyarakat akan terus berkunjung ke Hartz Chicken Buffet.

*Ancaman dari restoran ini adalah kerugian yang besar alias mengalami bangkut. Selama pelayanan di restoran ini tidak baik dan tidak bikin puas konsumen lama-lama konsumen akan semakin segan makan di Hartz Chicken Buffet. Serta makanan yang selalu disajikan dalam keadaan dingin.

Senin, 14 Februari 2011

Lokasi yang tidak Strategis

NAMA : Herdyah Mayandini Giatayu
KELAS : 1 EA 17
NPM : 13210250

Di perumahan Grand Galaxi City ada sebuah rumah yang dijadikan suatu tempat usaha tepatnya di Jl. Taman Cendana IV P5 NO 1. Tapi mengapa rumah itu selalu gagal untuk dijadikan suatu usaha??Awalnya rumah tersebut dibuat untuk usaha BUTIK. BUTIK tersebut hanya berjalan sekitar 1bulan setengah. Setelah BUTIK, rumah tersebut dijadikan sebuah CAFE. Awalnya memang ramai tapi tidak bertahan lama juga CAFE itu di buka. CAFE tersebut hanya menempati 1 bulan saja. Dan yang terakhir setelah CAFE, rumah tersebut dijadikan usaha Depot Air Minum. Depot Air Minum tersebut juga hanya bertahan sekitar 2 bulan di tempat itu. Mengapa suatu usaha selalu gagal di tempat tersebut?Apakah ada suatu yang salah???
Setelah saya amati, rumah tersebut kurang strategis tempatnya. Tidak banyak penduduknya di daerah itu.
Menurut pendapat saya yang terpenting untuk membuka suatu usaha adalah:
1.LOKASI.
LOKASI cukup menentukan berhasilnya suatu usaha.Lokasi yang strategis dan yang penting di daerah sekitarnya banyak penduduk.
2.Saluran AIR.
Sebaiknya siapkan saluran air baku di ruang yang akan pergunakan untuk usaha depot air minum dan cafe, dan apabila memungkinkan, pasang washtafel (untuk cuci tangan di bagian depan.
3.Daya Listrik
Daya Listrik min 900 watt hitung lah pemakaian daya listrik di tempat anda, spt lampu, kulkas, tv dan lainnya.
4.BUDGET/DANA.
Budget yang tersedia untuk modal usaha ini adalah sangat penting dan konsultasikan masalah ini dengan terbuka, karena sangat menentukan langkah anda dalam usaha. modal paling sedikit untuk membuka cafe adalah 5 juta, dan modal untuk buka depot air minum adalah 15 juta.
5.Strategi Promosi
strategy Promosi, Pemasaran dan Penjualan. Hal ini lah factor yang paling penting. Karena hampir 60-70% sukses atau gagal nya usaha ini tergantung strategy ini.
6.System Management Operasional
Setelah Strategy yang baik, ada satu lagi yang penting yaitu System Management Operasional, sehingga anda dapat menjaga usaha anda tetap termonitor secara RAPI dan STABIL dari masa ke masa.